Hidupgaya.co – Kerinduan High Skool – sebutan untuk fans Epik High – di Indonesia terbayar lunas dengan penampilan memikat penuh energi Tablo, Mithra Jin dan DJ Tukutz di The Kasablanka Hall Jakarta, Sabtu (16/7/2022) malam.

Tepat pukul 19.00 WIB konser dimulai dengan dikumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Tanpa basa basi, ketiga penyanyi beraliran hip hop asal Korea Selatan ini mengentak panggung dengan lagu hits mereka, ‘Here’, disusul ‘Prequel’ dan ‘Fly’. Sejak lagu pertama, penonton yang memadati lokasi konser kompak berdiri dan turut bergoyang menikmati alunan musik Epik High. Jingkrak jingkrak dan sejumlah penonton bahkan turut bernyanyi.

Konser Epik High di The Kasablanka Hall Jakarta (dok. Hidupgaya.co)

Tepukan dan sorakan kencang menggema di The Kasablanka Hall, tempat konser berlangsung, saat Tablo mengucap salam. Salah satu personel Epik High ini bahkan mengaku Jakarta merupakan rumah keduanya, karena saat kecil ia tinggal di sini. Ia bahkan mengatakan bahasa pertama yang dipelajarinya adalah bahasa Indonesia.

“Aku sangat senang bisa kembali ke sini. Sudah lama sejak aku berada di rumah kedua, Tempat pertamaku hidup, di sini di Jakarta. Everybody jump!,” ujar Tablo yang disambut tepukan riuh High Skool Indonesia.

Bertajuk ‘Epik High Is Here: Asia Pacific Tour 2022’ grup musik ini menyambangi sejumlah negara, di antaranya  Singapura, Melbourne, Sydney, Bangkok, dan Indonesia. “Kami sangat senang ada di sini karena kalian selalu bisa menyambut kami dengan hangat,” tutur Tablo ketika menyapa fans di tengah konser di jeda lagu ketiga.

Epik High membawakan 18 lagu dalam konser yang berlangsung kurang lebih 2 jam. Harus diakui, energi mereka luar biasa jejingkrakan meski dari sisi usia bisa dibilang tak terlalu muda lagi, bila dibandingkan dengan personel boyband K-Pop lainnya yang ‘kinyis-kinyis’.

Dialog mereka sangat mengalir. Saat saling melemparkan pertanyaan, apa yang paling berkesan dari Indonesia, tanpa pikir panjang salah satu personel menjawab ‘Food!” tapi tidak menjelaskan lebih lanjut makanan apa yang dimaksud.

Konser Epik High di The Kasablanka Hall Jakarta (dok. Hidupgaya.co)

Usai menyampaikan greeting, grup hip hop yang dibesut pada tahun 2003 ini melanjutkan dengan entakan ‘Face ID’ disusul ‘Rosario’ dan ‘Burj Khalifa’ yang kian memanaskan suasana. Dilanjutkan dengan ‘Super Rare’, ‘Bleed’, ‘Love Love Love’, ‘One’ dan ‘Fan’.

Tablo mengajak penonton berdialog dan ikut melantunkan ‘High Technology’ yang tentu saja disambut meriah dan nyanyi berjamaah. Pecah, kalau anak kekinian memberi istilah. Mereka melaju dengan tembang selanjutnya ‘New Beautiful’, ‘Dont Hate Me’ serta ‘No Thank’ yang disambut jingkrakan dan lambaian tangan penonton. Sepanjang pertunjukan, penonton nyaris tak menempati kursi dan lebih memilih berdiri, turut bergoyang dan bernyanyi.

Sebagai penutup, Tablo dkk melantunkan ‘Born Hater’ yang tampaknya menjadi ‘all time favorite song’. Delapan belas lagu dinyanyikan dan bahkan saat trio asal Korea Selatan ini menyampaikan salam penutup “Terima kasih!” penonton tak juga beranjak. Mungkin berharap dapat kejutan lagu lagi, namun pertunjukan memang sudah berakhir saat jam menunjukkan 20.30 WIB.

Konser Epik High di The Kasablanka Hall Jakarta (dok. CK Star Entertainment)

CK Star Entertainment merupakan promotor pertunjukan musik yang membawa Epik High ke Jakarta. Tablo, Mithra Jin dan DJ Tukutz mengusung perpaduan antara musik hip-hop dan lirik yang tajam, yang secara terbuka membahas tema-tema seperti kesehatan mental dan masalah sosial. Hal ini menjadikan mereka salah satu grup paling penting dalam industri musik Korea.

Selama dua puluh tahun bersama, Epik HIgh merilis ratusan lagu legendaris, serta menginspirasi artis seperti BTS dan menjadi artis Korea pertama yang pernah tampil di Coachella pada 2016.  (HG)

Advertisement