Hidupgaya.co – Gerai Hero Supermarket di Kota Wisata, Cibubur tampil dengan konsep baru yang lebih bersahabat dengan keluarga dan memudahkan navigasi pelanggan saat berbelanja. Mengusung konsep Family-Friendly Store diharapkan menjadikan Hero Supermarket sebagai tempat belanja serba ada yang memungkinkan pelanggan berbelanja dengan lebih nyaman.
Disampaikan Direktur Hero Supermarket, Hendy, di gerai dengan konsep baru itu Hero Supermarket juga berkolaborasi dengan unit bisnis Hero Group lainnya yaitu Guardian dan IKEA (pick up point). “Konsep baru Hero Family-Friendly Store akan diimplementasikan secara bertahap di Hero Supermarket seluruh Indonesia,” ujarnya dalam temu media menandai peluncuran Hero Family Friendly Store di Kota Wisata Cibubur, Kamis (9/3/2023).
Selain berdandan lebih cantik, Hero juga menambahkan produk UMKM. “Ada 1000 produk UMKM yang kami tambahkan. Ini komitmen Hero untuk memajukan produk UMKM. Kita maju bersama mereka,” terang Hendy.
Hadir selama 10 tahun di Kota Wisata Cibubur, dengan konsep baru yang ramah keluarga, Hero menawarkan pengalaman berbelanja yang menyenangkan, serta hadirkan pilihan produk yang beragam dan berkualitas. “Buat para bapak yang mengantarkan istri belanja bisa menikmati sajian karena sudah tersedia kafe yang nyaman. Sedangkan anak-anak bisa bermain di playground,” ujar Hendy.
Direktur Hero Supermarket, Hendy (tengah kaos hitam) berbincang usai meresmikan Hero Supermarket dengan konsep baru di Kota Wisata Cibubur (dok. Hidupgaya.co)
Hero Family-Friendly Store menyediakan produk lebih lengkap mulai dari produk segar dengan lebih dari 200 jenis buah dan sayuran terbaik dari seluruh dunia, berbagai jenis daging dan ikan salmon segar khas Australia, roti otentik yang dipanggang setiap hari, serta berbagai produk tambahan baru dari Korea, Jepang, dan berbagai negara Asia lainnya, termasuk produk lokal kebanggaan Indonesia.
Dari sisi interior dan fasilitas, Hero Family-Friendly Store memiliki area yang lebih luas dari Hero Supermarket lainnya, pencahayaan yang lebih baik, dilengkapi fasilitas restoran yang nyaman, kedai kopi, berbagai jajanan kaki lima, ice cream corner, dan tempat bermain untuk anak-anak.
Produk camilan UMKM di Hero Supermarket Kota Wisata Cibubur (dok. Hidupgaya.co)
Di dalam gerai Hero dengan konsep baru juga ada gerai Guardian, ritel modern yang menyediakan berbagai produk kesehatan dan kecantikan terkemuka di Indonesia.
Hendy menandaskan, Hero Supermarket Kota Wisata, Cibubur menjadi gerai Hero Supermarket pertama yang menggunakan konsep baru ini. Ke depannya, gerai Hero Supermarket di seluruh Indonesia akan memiliki konsep yang sama. “Kami berharap, produk dan fasilitas lengkap yang disediakan, serta kehadiran Guardian membuat Hero Family-Friendly Store menjadi tempat one-stop-shopping yang nyaman dan menyenangkan untuk keluarga,” pungkas Hendy. (HG)