Hidupgaya.co – Selain kulit wajah, kulit di bagian tubuh yang lain juga perlu dirawat agar tetap sehat terjaga seiring pertambahan usia. Nah untuk merawat kesehatan dan keindahan kulit tubuh, barenbliss (BNB) meluncurkan rangkaian body care pertama, Into Glow! Brightening Series guna mengatasi kulit kusam dan Cheerio Acne! Calming Series untuk mengatasi kulit berjerawat.

Disampaikan Fivyola Hendra selaku Marketing Director barenbliss Indonesia, body serum mampu memberikan konsentrasi bahan aktif yang lebih tinggi daripada lotion, krim, dan scrub karena diformulasikan dan dikemas secara khusus menjadikan bahan aktif serum tetap efektif pada saat mereka mencapai kulit. “Body serum dapat meningkatkan siklus pembaruan alami kulit tubuh dari waktu ke waktu,” tuturnya.

Fivyola mengungkapkan ada dua hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih body serum. Pertama, pertimbangkan masalah kulit yang mungkin ada. “Pilihlah body serum yang menawarkan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan,” ujarnya.

Kedua, pertimbangkan jenis kulit. Jika memiliki kulit kering dan kusam, gunakan body serum yang mengandung niacinamide, vitamin C derivative, dan amino acid surfactants yang membantu mencerahkan kulit. Untuk kulit berjerawat, pilihlah body serum yang mengandung AHA, BHA, PHA yang bekerja secara sinergis untuk mengangkat sel kulit mati.

“Into Glow! Brightening Series diformulasikan khusus untuk membantu mencerahkan kulit kusam. Produk ini mengandung dua kali brightening factors dan aroma buah yang mampu mencerahkan, melembabkan, dan menyegarkan kulit tubuh,” saran Fivyola.

Barenbliss (BNB) rilis bdy care perdana (dok. istimewa)

Into Glow! Brightening Series terdiri dari produk body wash dan body serum. Into Glow! Mon Paris Brightening Body Wash merupakan sabun mandi beraroma buah dan bunga yang diperkaya niacinamide, vitamin C derivative, dan amino acid surfactants yang membersihkan, menyegarkan, melembutkan, dan mencerahkan kulit.

Sedangkan Into Glow! Mon Paris Brightening Body Serum merupakan body serum beraroma buah dan bunga yang diperkaya dengan niacinamide, tangerine extract, dan 8D hyaluronic yang membantu mencerahkan kulit dan membuat kulit lembab dan segar. Teksturnya berupa lotion ringan dengan butiran merah muda. Produk ini membantu mencerahkan kulit dengan bantuan ekstrak niacinamide dan tangerine serta memiliki kemampuan melembabkan secara mendalam dengan 8D hyaluronic. “Memiliki aroma buah-bunga yang mirip dengan parfum high end, telah teruji secara dermatologi dan cocok untuk semua jenis kulit dan tidak menimbulkan efek samping pada semua jenis kulit.,” beber Fivyola Hendra.

Selanjutnya Cheerio Acne! Calming Series, diformulasikan khusus untuk merawat kulit berjerawat. Produk ini mengandung amber vanilla scent dan tiga kali gentle exfoliator yang yang bekerja secara sinergis untuk mengatasi jerawat, mengelupas, dan mencegah body breakout. Cheerio Acne! Calming Series terdiri dari produk body wash dan body serum.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi BNB di Website, Facebook, Instagram, Youtube dan TikTok. (HG)

Advertisement